b.liv off with those heads review

17 Sep 2014

Kulit saya memang bisa dikategorikan sebagai kulit yang jarang jerawatan, tapi jangan salah..saya  selalu bermasalah dengan blackhead alias komedo yang membandel. Sekian kali saya coba berbagai produk dengan embel-embel harapan membersihkan si blackhead ini, tapi nihil~ sekalipun yang ngefek yaa obat dokter, tapi saya sendiri ga gitu suka ketergantungan dengan obat dokter. 

Nah beberapa minggu yang lalu saya dikasih kesempatan oleh cellnique untuk nyobain si produk yang lagi booming di kalangan beauty blogger ini.. beberapa beauty blogger saya liat sih ngefek, lalu gimana dengan saya? 

REVIEW

PACKAGING



Products 
 B. Liv off with those heads 
by Cellnique

Where to buy 
Instagram : @blivshop
Line : @blivshop

Price : $49,00







Secara packaging saya akui packagingnya cukup aman untuk menyimpan skincare yang bertexture Gel, ada pumpnya dan ada tutup pumpnya juga sehingga tidak mudah tertekan saat dibawa-bawa. Size dari packaging di atas ini adalah 30 ML, yang saya rasa cukup banget untuk digunakan sampai expired (12 Month/ 1 tahun), karena 2 pump aja udah cukup untuk daerah t-zone.. 




WHAT IT CLAIMS:

Sebum Gel ini akan mengeluarkan whitehead-blackhead dengan mudah, tanpa adanya rasa sakit. Off With Those Heads menghilangkan blackhead tanpa rasa sakit, dan menghentikannya  untuk muncul kembali. Gelnya akan melembutkan pori-pori yang tersumbat, memungkinkan anda mengeluarkannya dengan mudah dan tanpa rasa sakit. Bahan yang terdapat di dalamnya akan mengontrol sekresi minyak dan tidak membuat iritasi. 




disini juga disebutkan bahwa akan normal jika kulit menjadi berminyak saat pemakaian dan bagi yang memiliki kulit sensitif, penggunaan gel ini akan menimbulkan efek yang sedikit menyengat/perih

TEXTURE


Tekstur dari sebum gel ini mirip seperti gel antiseptic yang suka kita digunakan kalau mau makan, tapi b.liv ini agak lebih pekat. Ketika di pump keluar dari botolnya, dia akan segera mencair. Butuh beberapa detik untuk menyerap secara merata di permukaan kulit karena kepekatannya tadi. Oh ya! Walaupun dia pekat, tapi rasanya nggak lengket setelah menyerap di kulit :D

First impression saya ketika mengoleskan sebum gel ini di kulit adalah.. "WAH DINGIN BANGET >.<" , ada sensasi cooling dan bau mint yang sedikit menyengat pada awalnya (karena gel ini mengandung peppermint) namun setelah  penggunaan dalam beberapa hari kemudian rasa cooling tersebut tidak akan seekstrim saat pertama kali digunakan. Hal ini juga bisa diakibatkan oleh faktor kulit yang sudah beradaptasi. 


PROGRESS


Di atas ini adalah proses dari bekerjanya si sebum gel selama 14 hari pemakaian. Nah kalau di kulit saya gimana?


Pada hari pertama, kondisi kulit saya benar-benar kering pada area hidung dan disini juga tampak jelas si komedo komedo kehitaman yang nangkring di hidung saya ini. 


Pada hari ke 7 ini, blackhead di hidung saya mulai berkurang perlahan namun yang bandel bandelnya itu masih keliatan cukup banyak.. Kabar baiknya di hari ke tujuh ini, hidung saya udah ga kering ekstrim lagi seperti hari pertama. Gel ini cukup sukses menghaluskan dan menghidrasi kulit saya :"D


Pada hari ke 14, gel ini sukses bikin hidung saya ga kaya landak lagi! hore~~ tapi buat komedo yang membandel, tetep saya mesti pencetin, tapi di banding dengan hari pertama.. progressnya jauh lebih meningkat ^^ kulit di area hidung saya juga jadi lembab tapi ga oily. Untuk klaim "si blackhead ga akan balik lagi", saya masih harus riset lebih dalam lagi tentang ini. hehe


BEFORE AND AFTER USAGE



Jadi, setelah 14 hari penggunaan..saya akan coba simpulkan plus dan minus dari produk ini.

PROS
Sukses menghilangkan komedo komedo di hidung
- Melembutkan dan menghidrasi kulit saya yang kering
- Ada sensasi cooling dan tidak sticky walaupun texturenya gel
- 30 ml bisa digunakan untuk jangka waktu pemakaian yang sangat panjangg

CONS
- Untuk komedo yang bandel, tetep mesti saya pencetin fufufu
- PRICEY! but worth it! *lah ini jadinya cons atau neutral* haha
- Masih belum terdapat storenya di Indonesia, jadi mereka hanya menjual secara online

Last words : WORTH TO TRY! 




4 komentar

  1. iih cucok ya cin...!!! by the way..., terlihat ada sedikit jejak2 kumis di bibir mu hahahaha XD
    seksi maaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. HAHAHAHAH ASTAGAHHHH! ketawan deh aku maskulin :PP

      Hapus
  2. wah beneran bisa hilangkah komedo2 yg nakal itu?? keliatannya kulit hidung jd sedikit ngelupas yach? jadi kepengen nyobain dech soalnya udah sebel bgt sm komedo yg betah nangkring dihidung ini, hehehe.

    BalasHapus
    Balasan
    1. ehhh ga ngelupas kok, itu kondisi kulit hidung aku sebelum pemakaian. kering gitu, abis make ini malah jd lembab :D cobainnn hihi banyak yg sukses jg sih pake ini.

      Hapus