TUTORIAL MAKEUP NATURAL SAAT WORK FROM HOME

28 Apr 2020

Sudah sebulan lebih ini kita #dirumahaja untuk membantu mengurangi penyebaran COVID-19. Selama di rumah ini, banyak banget temen-temen yang tadinya bekerja kantoran lalu beralih jadi Work from home atas anjuran dari Pemerintah. Yang biasanya meeting di kantor, sekarang meeting via aplikasi conference call. Yang biasanya pagi-pagi mandi terus siap-siap ke kantor, sekarang bangun tidur bisa langsung duduk depan laptop sambil sarapan :P  


Tentunya ada beberapa kondisi dimana Conference call mengharuskan kita untuk tampil yang lebih professional karena harus meeting dengan atasan atau klien. Kalau dalam keadaan seperti ini tentunya makeup yang singkat dengan produk yang multifungsi bisa jadi penyelamat. Jadi di post kali ini aku mau share tips yang simple untuk video call ready dengan 3 produk saja dari make over.









STEP 1 :BASE MAKEUP MENGGUNAKAN MAKE OVER DEMI MATTE COVER CUSHION



Bagi temen-temen yang butuh praktis dalam aplikasi base makeup. Salah satu produk yang menurut aku cukup praktis dan hemat waktu adalah cushion. Karena sudah include dengan aplikator, kaca dan bisa tap-tap flawless. Make Over demi matte cover cushion ini punya coverage yang medium, jadi bisa menyamarkan warna kulit wajah yang tidak merata dan masih bisa di layer untuk spot bekas jerawat. 

STEP 2 : LIP AND CHEEK MENGGUNAKAN POWERSTAY TRANSFERPROOF MATTE LIP CREAM




Menggunakan lipstick bisa mengubah tampilan keseluruhan wajah jadi lebih fresh. Untuk area pipi, kita juga bisa menggunakan lip cream sebagai cream blush. Powerstay transferproof ini sudah pernah aku review di post sebelumnya, produk ini juga aman digunakan di bawah masker kain sekalipun karena tidak mudah transfer. Untuk warna lip cream favorit aku biasanya ada di nuansa mauve pink atau peachy brown. Karena warna ini biasanya aman digunakan bahkan ketika kita tidak menggunakan eye makeup sekalipun. Shade yang aku gunakan disini adalah hype dan powerful.

STEP 3 : EYEBROW MASCARA UNTUK PENYELAMAT ALIS



Bagi temen-temen yang pantang on web cam sebelum alis jadi mana suaranya? Hahaha supaya alis bisa lebih rapi dan berisi, cobain pake eyebrow mascara deh. Eyebrow mascara menurut aku salah satu penyelamat di saat males dandan atau punya waktu makeup yang singkat. Plus yang alisnya minimalis di bagian ujungnya kaya aku, bisa juga ditambahkan dengan angle brush pada bagian yang kosong. Oh iya, brow definer mascara dari Make Over ini juga sangat membantu bulu-bulu alis aku tetep stay in place. Shade yang aku gunakan disini adalah long black 01, match dengan warna rambut aku.

By the way, makeup ini juga bisa diaplikasikan saat kita video call dengan teman atau sedang butuh mood booster. Percaya deh, aku suka makeupan di rumah dan pake baju pergi buat boosting mood hahaha cukup efektif. Tampilan makeup dan outfit yang bikin happy ternyata bisa bikin kita semangat seharian, tentunya juga bikin lebih produktif.

Untuk temen-temen yang juga mau cobain produk dari Make Over atau mau ngestock produk yang sudah habis di rumah, sekarang bisa belanja produk Make Over #dirumahaja. Temen-temen bisa klik https://bit.ly/2KGm6FC ini untuk berbelanja atau melalui personal shopper jadi bisa sambil konsultasi supaya ga salah pilih shade. Untuk info lengkapnya dan nomor yang bisa dihubungi temen-temen bisa visit ke Instagram @makeoverid ya!

For more info :
 www.makeoverforall.com

Semoga tutorial kali ini bermanfaat, stay healthy teman-teman 

1 komentar